REVIEW: COVER CUSHION BY LIZZIE PARRA - BLP BEAUTY

Halo para pembaca setia!

Tepat 1 tahun lalu gue review cushion dari brand sebelah (yang mana tu sis? yang ini yaah), di bulan yang sama di tahun ini gue pengen nulis tentang cushion juga.
Berhubung gue udah jarang pake foundation dan beralih ke cushion, gue sedang dalam pencarian best cushion untuk gue yang acne prone dan sensitive skin ini.

Kalian sering ga teracuni sama beauty influencer yang kalian follow?
Gue sih sering banget ya, tapi karena background gue itu mengharuskan gue harus kepo dan kritis, jadinya jarang banget untuk blind buy semata ngikut influencer favorit.

Nah pengecualian untuk brand lokal satu ini: BLP - By Lizzie Parra!
Bagi rakyat Indonesia, terutama para wanita, tentunya udah ga asing dengan brand ini.

Baru-baru ini BLP mengeluarkan cushion terbaru mereka yaitu....

COVER CUSHION BY LIZZIE PARRA!





Karena gue emang setia memakai produk loose powder mereka, begitu mereka mengeluarkan cushion ini, gue langsung blind buy dan ga pake research.
Segitu percayanya gue dengan produk BLP.

Oke, langsung aja ke review-nya.

Product in one snap

  • Cover Cushion By Lizzie Parra
  • Shade: W10 Warm Ivory
  • SPF 50+/PA+++
  • 13 gram
  • Non comedogenic
  • Dermatologically tested
  • IDR 189,000

Packaging

Packaging dari cover cushion ini ramping banget deh kaya pinggangnya Kendall Jenner, terutama jika dibandingkan dengan cushion pada umumnya. Mungkin karena ramping, cushion ini ringan banget dan mudah dibawa-bawa.
Untuk cushion-nya sendiri adalah jenis sponge cushion dengan produk yang melimpah.


Tentunya cushion ini dibekali oleh Mba Ichil (ngarep jadi temen ikrib) dengan kaca dan puff. Puff-nya padat, waterproof-claimed, dan tidak menyerap produk, tapi tricky sih di gue karena sekali tap di cushion, produk yang keambil kadang kebanyakan.

Warna-nya khas produk base products BLP Beauty lainnya yaitu beige dengan design clean dan simple.
Bagian imutnya adalah ketika gue purchase cushion ini di Januari 2021, gue dikasi stiker-stiker lucu gituu yang bisa ditempel di mana aja termasuk di jidat tetangga julid kalian wkwkwk. 

Texture and Scent

Texture dari cover cushion ini agak padat tapi tentu lebih ringan daripada foundation ya. Dan hidung gue ga mencium aroma apapun yang menonjol, bisalah dibilang no scent.

Formula

Water, Phenyl Trimethicone, Titanium Dioxide, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Cyclopentasiloxane, Glycerin, Butylene Glycol, Ethylhexyl Salicylate, Dicaprylyl Carbonate, Dipentaerythrityl Hexa C5-9 Acid Esters, Lauryl PEG-10 Tris(Trimethylsiloxy)silylethyl Dimethicone, Polypropylsilsesquioxane, Dimethicone, Trimethylsiloxysilicate, Pentylene Glycol, Methyl Methacrylate Crosspolymer,  Cyclohexasiloxane, Zinc Oxide, PEG-10 Dimethicone,  Dimethicone/PEG-10/15 Crosspolymer,  Phenoxyethanol, Magnesium Sulfate, Triethoxycaprylylsilane, Betaine,  Polyhydroxystearic Acid, Aluminum Hydroxide,  Disteardimonium Hectorite, Stearic Acid, Ethylhexylglycerin,  Lecithin, Ethylhexyl Palmitate, Isostearic Acid, Isopropyl Myristate, Polyglyceryl-3 Polyricinoleate, Anthemis Nobilis Flower Extract, Disodium EDTA, Dipropylene Glycol, 1,2-Hexanediol, Sodium Citrate, BHT, Tocopherol, Allantoin, Caffeine

Cover cushion dari BLP Beauty ini mengandung Titanium Dioxide dan Zinc Oxide yang terkenal sebagai bahan utama dari sunscreen, tentu aja dong karena produk ini ada SPF-nya. Ada juga Anthemis Nobilis Flower Extract atau ekstrak chamomile yang dapat mengurangi inflamasi.
 
Wahai pembaca, meski cushion ini sudah ada SPF-nya, jangan lupa pake suncscreen juga ya.
 
Menurut gue, coverage dari cushion ini live up to its name yaitu medium-to-full. Jarang banget kan cushion yang bisa cover medium-to-full.
Segala cela di muka gue (kemerahan dan bekas jerewi) tercover dengan baik dengan satin finish yang masih ada glow-nya.
 
Nah cuman nih ya, di kulit gue yang normal-to-oily ini, cushion ini wajib diset pake bedak karena gampang banget geser. Apalagi di area rawan gue yaitu bawah mata dan nose bridge (tempat nose pad kacamata).
 
Untuk klaim non-comedogenic, gue ga berani komentar banyak.
Gue bukan cosmetic chemist ya, gue hanya rakyat jelata yang paham akan kulitnya sendiri. Gue rasa produk ini membuat clogged pores gue makin parah. 
Tapi sekali lagi, apa yang clogged pores di gue, belum tentu clogged pores di kalian :)
 
*ninu ninu ninu~~ sumimasen!!* HEHE 
 
Gue sendiri masih pake produk ini dan berencana untuk menghabiskannya tapi mungkin tidak menjadi daily-wear product ya, cuma di saat-saat gue butuh cover yang extra aja. 
Too bad sih karena gue jatuh cinta banget sama coverage cushion dan finish dari Cover Cushion BLP ini.
Seandainya kulit gue semulus paha gue atau pori-porinya sopan alias ga suka clogged, pasti ini jadi holy grail.
 
Tapi teteup, gue cinta ploduk-ploduk Indonesia!
 
Karena udah panjang banget kaya thesis, kayanya gue tutup aja tulisan kali ini yaah.
Semoga review zuzur gue kali ini bermanfaat bagi kalian...
 
Kalo kalian tertarik, ingat kata Sisca Kohl...
"Mari kita coba~~~"
 
See you in the next review!!
 
Bisous,

Clairine -girl next door-

Twitter: @clairehagins
Instagram: @clairinesgh














Komentar

  1. Izin promo ya Admin^^
    bosan tidak ada yang mau di kerjakan, mau di rumah saja suntuk,
    mau keluar tidak tahu mesti kemana, dari pada bingung
    mari bergabung dengan kami di ionqq^^com, permainan yang menarik
    ayo ditunggu apa lagi.. segera bergabung ya dengan kami...
    add Whatshapp : +85515373217 ^_~ :))

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

TRIP: UNIVERSAL STUDIOS JAPAN VS TOKYO DISNEYSEA

TRIP: PERSIAPAN MUSIM DINGIN DI KOREA SELATAN

TRIP: LIBURAN HEMAT KE JEPANG 14 HARI TANPA JRPASS & TIPS-TIPS