REVIEW: SOMETHINC COPY PASTE BREATHABLE CUSHION

Halo semuanyaaa...

I wish you guys health and happiness yaa, apalagi di saat-saat seperti ini.
Jangan sampai kita terpengaruh oleh keadaan yang menyesakkan karena our happiness is in our hands :) ahzek..

Walaupun kebanyakan kita semua di rumah aja, tapi untuk membangun semangat dan mengusahakan agar tetap stay sane, boleh dong kita dandan-dandan centil once in a while pakai produk lokal.

Yup, produk lokal sekarang ini ga kalah bagus sama produk western maupun Korea.
Salah satunya adalah brand Somethinc, iya gue ga salah tulis, SOMETHINC with C hehe.

Beberapa waktu yang lalu brand ini mengeluarkan produk hybrid antara make-up dan skincare. I'm sold kalo udah muncul produk hybrid ini. 
Bagi gue yang suka make-up pasti akan merasa less guilty kalau pakai produk hybrid gini.
Ada yang sama ga?

Oke langsung aja ke review-nya :)

SOMETHINC COPY PASTE BREATHABLE CUSHION



Product in one snap

  • Somethinc Copy Paste Breatheable Cushion
  • Made in Indonesia
  • SPF 33 PA++
  • 15 gr
  • Shade: Serene
  • Tested by Dermatest Europhins Australia
  • Non-comedogenic ingredients
  • Breathable technology 
  • Suitable for oily/combi/acne prone skin
  • IDR 195,000
  • Ada logo halal dari MUI

Packaging

Satu kata buat packaging-nya yaitu gemeshhh. Tidak seperti cushion pada umumnya yang berbentuk lingkaran, Somethinc memilih bentuk kotak terbuat dari plastik tebal berwarna lilac. Who doesn't like lilac in 2020?! dengan logo S di tengah berwarna putih. Packaging tidak bawel dan sangat sleek. Untuk kepraktisan, cukup ringan namun agak sedikit bulky kalau masuk ke pouch make-up.



Yang perlu di-highlight adalah mesh cushion-nya. Mesh ini berbentuk jaring-jaring rapat yang lebih tahan dari bakteri daripada sponge cushion yang biasa kita lihat.



Menurut gue, karena mesh cushion ini produk jadi susah diambil, tapi kita jadi punya kontrol sih biar ga kebanyakan ambil.



Cushion ini dibekali dengan cermin dan puff yang berbentuk kotak berwarna navy yang cucok sama lilac. Untuk puff-nya agak sedikit kaku dan padat (?) tapi gue ga merasa itu sebuah kekurangan.

Texture

Hemm gue agak susah ya untuk menganalisisnya, tapi setelah gue perhatiin bener-bener, tekstur produknya lebih ke cair.



Formula

Water, Titanium Dioxide, Cyclopentasiloxane, Diphenylsiloxy Phenyl Trimethicone, Butylene Glycol, Ethylhexyl Methoxycinnamate, Lauryl PEG-9 Polydimethylsiloxyethyl Dimethicone, Dicaprylyl Carbonate, Cyclohexasiloxane, Iron Oxides (CI 77492), Glycerin, Caprylic/Capric Triglyceride, Trimethylsiloxysilicate, Phenyl Trimethicone, Pentylene Glycol, Polypropylsilsesquioxane, Synthetic Fluorphlogopite, PEG-10 Dimethicone, Zinc Oxide, Phenoxyethanol, Magnesium Sulfate, Dipentaerythrityl Hexa C5-9 Acid Esters, Iron Oxides (CI 77491), Dimethicone, Triethoxycaprylylsilane, Dimethicone/Vinyl Dimethicone Crosspolymer, Iron Oxides (CI 77499), Betaine, Polyhydroxystearic Acid, Aluminum Hydroxide, Disteardimonium Hectorite, Stearic Acid, Fragrance(Parfum), Ethylhexylglycerin, Lecithin, Ethylhexyl Palmitate, Isostearic Acid, Isopropyl Myristate, Hydrogenated Castor Oil Isostearate, Polyglyceryl-3 Polyricinoleate, Anthemis Nobilis Flower Extract, Disodium EDTA, 1,2-Hexanediol, BHT, Tocopherol, Allantoin, Caffeine

Seperti yang sudah dibahas di atas, cushion ini memiliki SPF 33 PA++, bagi gue cukup untuk kebutuhan gue sehari-hari yang selalu di indoor.

Selain itu, coverage-nya bisa dibilang sheer to medium. Bisa di-build terus tapi ga akan sampai full coverage, bagi gue yang ga masalah kalau noda jerawat dan kemerahan masih ngintip dikit sehingga cushion ini cukup banget buat sehari-hari.

Selama gue pakai cushion ini ke kantor (8 jam) Senin-Jumat selama 3 bulan, gue ga breakout, yassshh claim-nya bekerja! 
Keadaan pori-pori gue ga bertambah parah dengan produk hybrid ini karena biasanya setelah pakai cushion pasti pori-pori gue agak membesar, mungkin karena formula-nya breathable dan ringan ya...

Bagi gue yang berminyak parah di T-Zone dan kering di area lainnya, cushion ini ga membuat kering atau membuat kulit gue makin berminyak.
Berminyak sih udah pasti karena takdir tapi ketahanannya lumayan lah, apalagi gue ga pernah set cushion ini pakai powder.

Untuk aromanya, hemm gue sih ga mencium aroma menyengat ya, tapi ada hint aroma bunga dan SPF hehe. Kalau lihat di ingredients, fragrance tetap ada tapi di akhir-akhir, aman lah.

Sedihnya adalah shade Serene ini adalah yang paling terang tapi di gue yang NC20 ini pun masih kegelapan 1 tingkat. 
Gue sempet panik tapi berkat seringnya berjemur pada saat pandemi ini, kayanya udah pas shade-nya.

Pros

+ Packaging sangat travel friendly dan desainnya unik
+ Harganya worth it untuk sebuah cushion
+ Formulanya ringan dan breathable, cocok untuk kulit acne prone karena tidak menimbulkan breakout
+ Meskipun medium coverage, sudah bisa menutup noda jerawat dan kemerahan di wajah

Cons

- Pilihan shade perlu diperbanyak terutama lighter shade

Conclusion

7.5/10

Mungkin gue akan beli refill-nya kalau sudah launching dan akan beli lighter shade.
Pas banget untuk sehari-hari dan less guilty pakai produk ini :)

Gue ada satu pertanyaan, copy paste di nama produk ini maksudnya apose?

Selamat mencoba yaa.

Stay safe and stay sane,

Cheers,
Clairine -girl next door-

Twitter: @clairehagins
Instagram: @clairinesgh

Komentar


  1. IONQQ**COM
    agen terbesar dan terpercaya di indonesia
    segera daftar dan bergabung bersama kami.
    Whatshapp : +85515373217 :-* (f)

    BalasHapus

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

TRIP: PERSIAPAN MUSIM DINGIN DI KOREA SELATAN

TRIP: UNIVERSAL STUDIOS JAPAN VS TOKYO DISNEYSEA

TRIP: LIBURAN HEMAT KE JEPANG 14 HARI TANPA JRPASS & TIPS-TIPS