REVIEW: THAYERS ROSE PETAL WITCH HAZEL TONER
A: Toner? Buat apaan sih?
X: Banyak tau. Buat menyimbangkan pH muka lo abis cuci muka pake sabun, hidrasi, dan bersihin sisa kotoran setelah cuci muka for just in case.
A: Oo oke, tapi jenisnya banyak banget ya? Bingung dong gue.
X: Ada hydrating and exfoliant. Hydrating itu untuk melembabkan, kalo exfoliant buat mengikis sel kulit mati lo biar yang baru muncul. Pilih aja sesuai kebutuhan lo. Inget ya jangan ambil yang ada kandungan simple alcohol, ga bagus buat kulit lo. Bisa rusak nanti skin barrier yang udah susah payah lo pelihara.
Ya, di atas ini adalah contoh percakapan penting yang dilakukan oleh dua orang sahabat.
Toner yang akan gue bahas hari ini adalah hydrating toner yang aman untuk kulit berjerawat.
THAYERS ROSE PETAL WITCH HAZEL TONER
Product in one snap
- Thayers Rose Petal Witch Hazel Toner
- 355 ml
- Alcohol free
- Paraben free
- Phthalate free
- Gluten free
- IDR 220,000
Packaging
Sebenernya ada size kecil, tapi karena gue merasa lebih efisien dari segi harga, maka gue purchase yang 355ml. Botolnya terbuat dari plastik yang lumayan tebal berwarna bening dan memiliki tutup dari plastik juga yang berwarna merah khas produk Thayers.
Botol ditempeli stiker yang memberi kesan vintage banget sih produk ini uuu, gitu.
Tips dari gue, karena botolnya yang luar biasanya besar (bayangin 355ml segede apa botolnya), gue masukin ke botol spray kecil dari Miniso biar gampang dibawa traveling.
Texture
Teksture toner ini cair sama kaya air putih yang biasa kita minum sehabis makan dan wanginya adalah wangi mawar yang lembut. Ada beberapa varian, gue pernah coba yang cucumber, trus dikomentarin suami muka gue bau acar nasi goreng. Lol.
Formula
Purified Water, Glycerin, Certified Organic Witch Hazel Extract Blend (Hamamelis Virginiana Extract (Witch Hazel*), Aloe Barbadensis Leaf Juice (Filet of Aloe Vera*)), Rosa Centifolia (Rose) Flower Water, Natural Fragrance, Phenoxyethanol, Caprylyl Glycol, Ethylhexylglycerin, Citric Acid, Potassium Hydroxide
*Denotes Certified Organic Ingredients
*Denotes Certified Organic Ingredients
Bahan utama yang digunakan pada produk ini adalah witch hazel (Hamamelis virgiana) yang berefek untuk mencegah timbulnya jerawat dan meredakan inflamasi. Witch hazel sendiri adalah tanaman yang sering dipakai oleh suku Indian di Amerika sana untuk menyembuhkan iritasi dan inflamasi kulit. Memang sudah terkenal ampuh untuk mengatasi kedua hal tersebut dari dulu kala.
Seperti fungsi esensial hydrating toner pada umumnya, toner dari Thayers ini menghidrasi, membersihkan dan menyeimbangkan pH kulit sebelum lanjut ke step berikutnya, sehingga produk selanjutnya dapat bekerja lebih baik.
Di gue, toner ini cukup menghidrasi, cukup membersihkan, dan calming. Basic need sekali sesuai ekspektasi gue terhadap toner.
Gue pernah sering skip pakai toner ini dan langsung straight ke serum dan pelembab gue yang biasa gue pakai karena gue buru-buru.
Guess what? Ini kaget banget sih, di beberapa spot muka gue muncul jerawat bermata putih! Gue bingung apa yang salah? Ini serum ga gue ganti, pelembab masih yang biasa.
Ketika gue rajin lagi toning pakai Thayers ini, udah jarang banget muncul jerawat bermata putih dan kulit gue lebih plumped.
Semenjak saat itu gue ga meremehkan kemampuan toner ini.
Oiya, selain tanpa simple alcohol, paraben, dan phthalate, Thayers gembar gembor menyatakan bahwa produk mereka mostly organic. Gue bukan organic product sucker tapi nyaman aja waktu tau fakta bahwa produk yang gue pakai itu alami dan sehat hehe.
Untuk pemakaian pagi hari biasanya gue semprot aja ke muka, sedangkan untuk malam hari biasanya gue tuang di kapas trus oles deh ke muka, leher, dan belakang telinga.
Pros
+ Cukup dalam menghidrasi
+ Cukup dalam membersihkan
+ Wangi mawar yang menenangkan
+ Menyeimbangkan pH
+ Mencegah timbulnya jerawat bermata putih dan bruntusan
+ Harga terjangkau
+ Formula produk organik dan tanpa bahan yang harsh untuk kulit
Cons
- Apa ya?
Conclusion
8/10. Recommended.
Gue selalu memastikan stok cadangan selalu tersedia.
Selalu sedia Thayers eh payung sebelum hujan.
Semoga bermanfaat ya..
Cheers,
Clairine -girl next door-
Twitter: @clairehagins
Instagram: @clairinesgh
Depo 20ribu bisa menang puluhan juta rupiah
BalasHapusmampir di website ternama I O N Q Q.ME
paling diminati di Indonesia, ::))
di sini kami menyediakan 9 permainan dalam 1 aplikasi
~bandar poker
~bandar-Q
~domino99
~poker
~bandar66
~sakong
~aduQ
~capsa susun
~perang baccarat (new game)
segera daftar dan bergabung bersama kami.Smile :d
Whatshapp : +85515373217 :* (f)